Sabtu, 18 Oktober 2014

QURBAN PELIPUR LARA BAGI ANAK-ANAK TANJUNG MANGEDAR

18 OKTOBER 2014, Desa Tanjung Mangedar
Anak-anak desa Tanjung Mangedar tertawa girang ikut serta menyaksikan sekaligus ambil bagian dalam hari raya Qurban, pada tahun ini tepatnya tanggal 5 Oktober 2014  tahun yang ke 6 Desa Tanjung Mangedar tetap mendapatkan jatah Hewan Qurban yang disalurkan oleh lembaga amil zakat LAZ ULIL ALBAB yang berpusat di Medan Sumatera Utara, tahun ini Tanjung Mangedar dapat Jatah 14 ekor domba dari Laz Ulil Albab, dan 2 ekor dari Yayasan Arrisalah Kota Tanjungbalai, jadi total hewan qurban yang disalurkan oleh orang-orang yang peduli pedalaman 16 ekor domba.
Laz Ulil Albab juga bekerja sama dengan beberapa Instansi Peduli lainya, baik dalam maupun luar negeri; diantaranya
RADIO KISS FM MEDAN, PELINDO (Indonesia), PT. SARANA SUMUT VENTURA (Indonesia), SERUAN ANNIDA - PERTUBUHAN KEBAJIKAN AL-NIDAA’ (Malaysia), PTPN4 (Indonesia), MASJID TAQWA MEDAN (Indonesia), LAZIS DEWAN DA’WAH (Indoneisa), MUSLIME HELFEN GERMANY (Jerman).
Penyaluran Hewan Qurban untuk pedalaman ini juga didampingi oleh relawan-relawan yang telah disiapkan oleh Laz Ulil Albab sebagai pengawasan sekaligus dokumenter penyaluran keberbagai pelosok Daerah Sumatera Utara.

Photo Dokumenter bersama anak-anak Desa Tanjung Mangedar.

Anak-anak, Orang Tua ikut serta meramaikan kebahagiaan hari raya qurban 1435 H. Di Desa Tanjung Mangedar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar